![]() |
PLH. Sekda Dompu H. Khairul Insyan, SE. M.Si Saat Membuka Kejuaraan Pencak Silat Antar Ranting Se-Nusa Tenggara Barat Yang Berlangsung Di Gedung Paruga Samakai Dompu Malam Ini. |
DOMPU,- Pencak Silat Bantaran Angin Kabupaten Dompu Gelar Kejuaraan Pencak Silat Antar Ranting Se-Nusa Tenggara Barat.
Kegiatan tersebut berlangsung di Gedung Paruga Samakai dari tanggal 20 s/d 23 Februari 2025 mendatang.
Hadir pada kesempatan tersebut, Staf Ahli Bupati Dompu Bapak Khairul Insyan, SE. M.Si, Pasi Pers Kodim 1614/Dompu CZi Arif Budimansyah, Perwakilan KONI Dompu Bapak Iwan Ermansyah, Perwakilan Kajari Dompu, Serta Tamu Undangan Lainnya.
![]() |
Suasana Kegiatan Saat Pembukaan Kejuaraan Pencak Silat Antar Ranting Se-NTB Yang Digelar Oleh Perguruan Bantaran Angin Kabupaten Dompu. [Gd*/Ist]. |
Bupati Dompu yang diwakili Plh. Sekda Dompu, H. Khairul Insyan, SE. M.Si dalam sambutannya mengatakan, Atas nama pimpinan daerah Kabupaten Dompu kami memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya karena pada awal kepemimpinan Bupati Dompu yang baru mendapatkan sebuah moment yang baik dengan adanya Kejuaraan Pencak Silat Antar Ranting Perguruan Beladiri Bantaran Angin Se- Nusa Tenggara Barat Tahun 2025.
"Event kejuaran ini merupakan event pembinaan yang dapat menanamkan generasi-generasi penerus yang membawa nama baik setiap daerah di Wilayah Provinsi Nusa Tenggara Barat," Ungkap Dae Mpera Sapaan akrabnya selaku PLH Sekda Dompu dalam sambutannya, 20/2/2025 Kamis Malam.
Lanjutnya, Atas nama pemerintah Daerah Kab. Dompu acara Kejuaraan Pencak Silat Antar Ranting Perguruan Beladiri Bantaran Angin se Nusa Tenggara Barat Tahun 2025 secara resmi kami buka.
![]() |
Suasana Lomba Kejuaraan Pencak Silat Antar Ranting Se-NTB Yang Berlangsung Pada Hari Pertama. [Gd*/Ist]. |
"Kegiatan ini resmi kami buka, semoga akan lahir juara-juara baru dimasa yang datang," Pungkasnya.
Pantauan langsung awak media koran ini, Terlihat Peserta yang datang merupakan atlit-atlit dari berbagai ranting Sebanyak 228 orang dari seluruh ranting Se-NTB. [Gd*]